Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lombok Timur mengumumkan Jumlah Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan periode bulan Desember 2021 yang mengalami peningkatan dari pemilih tetap di tahun 2019 
Menurut Ketua KPU Lotim M Junaidi dalam Jumpa Pers pada hari selasa 21 Desember di Aula Kantor KPU yang dihadiri seluruh Anggota Komisioner mengatakan, Rapat Rekapitulasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Tahun 2021 Periode Bulan Desember di tingkat Kabupaten/Kota becrdasarkan ketentuan Surat Ketua KPU RI Nomor 366/PL. 02-SD/1/KPU/IV/2021 tanggal 21 April Tahun 2021 perihal Perubahan Surat Ketua KPU RI Nomor 182/PL.02-SD/01/KPU/II/2021 tanggal 04 Februari 2021 Perihal Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Tahun 2021
"Rapat yang dilakukan oleh KPU Kabupaten Lombok Timur menghasilkan rekapitulasi Data Pemilih Berkelanjutan Periode Desember dengan jumlah 934.005 orang pemilih, " Katanya. 
Junaidi menjelaskan, berdasarkan hasil rekapitulasi ini,  Pemilih Laki-laki berjumlah 450.549 pemilih dan Pemilih Perempuan berjumlah 488.456 orang pemilih.

Dengan ‎jumlah ini tersebar di Dua Puluh Satu (21) Kecamatan sesuai dengan Berita Acara Nomor 28/PP.07-BA/5203/KPU-Kab/XII/2021 tentang Rekapitulasi Pemutakhiran Data  Pemilih Berkelanjutan Tahun 2021 Periode Desember. 

Sementara hasil olah data merupakan masukan data yang diperoleh dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Lombok Timur, Kecamatan (Sukamulia, Sakra, Masbagik, Pringgasela, Pringgabaya), dan RSUD Dr. R. Soedjono Selong.

" ‎Untuk keakuratan data pemilih, Junaidi menjelaskan KPU Lotim setiap tiga bulan melakukan rapat kordinasi  sengan semua instasi terkait.  Seperti dinas pendidikan dan kebudayaan serta instansi yang lain," ujarnya.

Ketua KPU Lotim juga menambahkan ‎pihaknya sudah kita melakukan koordinasi dengan Kesbangpoldari agar semua camat yang ada untuk memberikan data kependudukan, karena sampai sekarang hanya 5 kecamatan yang sudah memberikan data.‎

‎Begitu juga menghimbau kepada semua masyarakat yang memiliki data agar bisa menyampaikan ke kantor KPU. Hal ini tentu sangat membantu dalam melakukan pendataan. 
" Dengan jumlah masyarakat kita di Lotim  jumlah pemilih berkelanjutan ini akan terus meningkat,"tambahnya.‎(SH).